Bogor Aep Gumiwa ditetapkan sebagai Ketua Umum Ikatan Alumni Sekolah Perikanan Bogor ata IA SPB dalam reuni akbar 65 Tahun IA-SPB di Kampus Cikaret, Bogor, yang berlangsung selama tiga hari Jumat – Minggu (20-22/10/2023)
Ketua Panitia Reuni Akbar IA SPB Aep Gumiwa dalam sambutannya mengungkapkan Reuni Akbar 65 Tahun IA-SPB ini mengusung thema ” Merangkai kisah menjalin silaturahmi dan meraih asa bersama Ikatan Alumni Sekolah Perikanan Bogor”.
Peserta reuni akbar 65 tahun IA SPB diikuti 208 peserta. ” Selain dari seluruh provinsi di Indonesia, Reuni Akbar IA-SPB ini juga diikuti oleh Alumni dari Malaysia dan Timor Leste, ” katanya.
Proyek Jet Tempur Telan Rp121,35 Triliun, Moeldoko: Ini Pertaruhan Hubungan Diplomatik Indonesia dan Korsel
Menurut Aep Gumiwa, tujuan kegiatan Reuni akbar yang dirangkai dengan Kongres IA-SPB ini adalah meningkatkan kerjasama alumni dalam rangka menunjang pembangunan Perikanan.
Selain itu juga untuk mendorong peningkatan lembaga almamater dalam pembangunan SDM Perikanan dan menjalin silaturahmi antara alumni serta antara alumni dengan institusi almamater, ” paparnya.
Ketua IA-SPB Sumiarsi dalam sambutannya dibacakan sekretaris IA-SPB Hanan menyampaikan ucapan terimakasih nya kepada Direktur Poltek AUP karena diperkemannya menyelenggarakan kegiatan reuni ini di kampus Cikaret.
bank bjb Raih Penghargaan BPD Peringkat I di Ajang BUMD Award 2023