Jasad Eril Ditemukan di Sungai Aare, Dua Pekan dalam Pencarian

Setelah sekira dua pekan dalam pencarian akhirnya putra sulung Gubernur Jawa Barat, Emmeril Kahn Mumtadz, alias Eril ditemukan di Bendungan Engehalde yang merupakan aliran Sungai Aare, Bern, Swiss, pada Rabu (8/6/2022) waktu setempat.

9 Juni 2022, 22:18 WIB

Muliawan Hadad melanjutkan, sesuai prosedur hukuum yang berlaku di Swis, pihak kepoisian menyampaikan berkas yang diperlukan dibawa ke Kantor Pengadilan Bern untuk serah terima jasad dari kepolisan ke pihak keluarga.

Diketahuui Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril putra dari Ridwan Kamil dinyatakan hilang di Sungai Aare, Kota Bern, Swiss, pada Rabu (26/5/022). Jasad Eril akan langsung diserahkan ke pihak keluarga yang berada di Bern.

Duta Besar RI untuk Swiss Muliaman Hadad mengungkapkan pihak kepolisian yang bertanggung jawab atas pencarian Eril telah menyerahkan seluruh berkas ke kantor Pengadilan Bern.

Doa untuk Eril Terus Mengalir, Ridwan Kamil Sampaikan Terima Kasih

Setelah seluruh berkas diperiksa, pihak pengadilan membolehkan pihak keluarga untuk mengambil jasad Eril.

“Sekitar 2 jam yang lalu pihak pengadilan telah memberikan kewenangan bagi keluarga yang saat ini berada di Bern untuk menerima jasad ananda Eril,” imbuhnya.

Ditambahkan, Muliaman Hadad, KBRI Bern akan memberi penghormatan terhadap hak-hak Eril sebagai muslim terpenuhi sesuai syariat Islam.

Kehilangan Eril, Presiden Jokowi: Ketegaran Ridwan Kamil Jadi Teladan

KBRI Bern juga terus mendampingi keluarga dalam persiapan dan proses pengurusan repatriasi Eril ke Indonesia hingga Eril tiba di Tanah Air.

Nantinya, setelah tiba di Jakarta nanti Direktorat Perlindungan Warga Negara Indonesia Kemenlu akan memfasilitasi kedatangan rombongan di Bandara Soekarno Hatta. ***

Artikel Lainnya

Terkini