Jelang Lebaran, Pertamina Siagakan 22 Agen dan 108 Pangkalan di Bali

28 Mei 2018, 20:09 WIB
tabung%2Bgas%2Belpiji
ilustrasi/dok

DENPASAR– Mengantisipasi lonjakan permintaan LPG PSO (bersubsidi 3 kilogram) di Bali selama bulan Ramadan dan saat Idul Fitri nanti pihak Pertamina telah menyiagakan 22 agen dan 108 pangkalan.

“Permintaan LPG PSO (bersubsidi 3 kilogram) di Bali selama bulan Ramadan dan saat Idul Fitri kami prediksi meningkat bulan Mei 2018 sebesar 6 persen dari konsumsi normal bulanan atau mencapai 16.358 MT,” sebut General Manager Pertamina Marketing Operation Region V, Ibnu Chouldum dalam rilis Senin (28/5/2018)

Sedangkan, ata-rata konsumsi bulanan LPG 3 kilogram di wilayah Bali yaitu sebesar 15.432 Metric Ton (MT) per bulan.

Tidak hanya itu, Konsumsi LPG Non Subsidi (Bright Gas 5.5 kilogram Bright Gas 12 kilogram, dan LPG 12 kilogram) di Bali juga diprediksi mengalami peningkatan sebesar 9 persen.

Jumlah itu, setara dengan 631 MT per bulan dibandingkan dengan konsumsi normal bulanan yaitu sebesar 574 MT.

Tidak hanya peningkatan stok, Ibnu juga memaparkan upaya Pertamina dalam mengamankan pasokan LPG.

Langkah antisipasi yang dilakukan, pertama, melakukan built-up stock di tabung dan menjaga stok di storage agar selalu penuh. Begitu pula built-up stock di agen, pangkalan dan outlet LPG.

“Kedua, membentuk 22 agen siaga dan 108 pangkalan siaga di wilayah Bali,” terang Ibnu.

Kemudian, pengamanan pasokan LPG dengan menambah alokasi penyaluran channel distribution sampai dengan 109 persen dari konsumsi normal.

“Terakhir, memonitor kondisi cuaca dan gelombang penyebrangan Lombok-Bali serta berkoordinasi dengan pihak pelabuhan dan kapal,” sambungnya.

Pertamina MOR V terus berupaya sangat optimal dalam memenuhi kebutuhan masyarakat akan BBM dan LPG, sehingga dapat menjalankan ibadah puasa dan merayakan Idul Fitri 1439 H dengan lancar.

Pihaknya juga berharap partisipasi masyarakat dalam memperlancar penyaluran BBM dan LPG dengan melaporkan kendala atau hambatan yang ditemui di lapangan langsung kepada Pertamina. (rhm)

Artikel Lainnya

Terkini