Karaton Sumedanglarang dan Ully Sigar Rusadi Tebar Benih Ikan Jaga Ekosistem Sungai

23 April 2021, 04:45 WIB
ully%2Bsigar
Elly Sigar Rusadi ikut bergabung dalam peringatan Hari Bumi diisi tabur
benih di Sungai Cipanas, Sumedang/Dok. Edah Jubaedah

Sumedang – Penyanyi senior Ully Sigar Rusadi yang juga pegiat
Lingkungan bersama  Karaton Sumedanglarang melaksanakan tabur benih ikan
di Kali Cipanas dalam memperingati Hari Bumi.

Bersama masyarakat setempat, Ully turun ke sungai menyebar benih ikan sebagai
salah satu upaya menjaga ekosistem lingkungan yang berkelanjutan, Kamis
(22/4/2021).

“Dengan menenbar ikan ini agar ekosistem sungai bisa tetap dipertahankan,”
ujar Ully.

Sementara itu, Ketua Yayasan Darabasa Maman Surahman menyatakan, pada
prinsipnya keseimbangan alam adalah hal penting yang harus dijaga dan
dilestarikan demi generasi mendatang.

IMG 20210422 WA0287

“Kita ada karena ada mereka. Manusia dan alam itu saling membutuhkan,” singkat
Maman.

Menurut Rd. Lily Soemawilaga Mahapatih Karaton Sumedanglarang, dalam Sumedang
Puseur Budaya Sunda sudah diyakini kalau dalam Rawayan Jati Sunda manusia
harus melakukan keseimbangan baik dengan Tuhannya, dengan sesama manusia pun
dengan alamnya.

Dia menggutip sebagaimana tertuang dalam Perda No. 1 tahun 2020 tentang
Sumedang Puseur Budaya Sunda. “Saya menyambut gagasan ini dalam rangka
peringatan Hari Bumi,” imbuhnya. (dah)

Artikel Lainnya

Terkini