Kunjungi Pesantren Jembrana, Cok Rat Beberkan Alasan Dukung Rai Mantra

22 April 2018, 19:40 WIB
rai%2Bmantra%2Bdi%2Bjembrana
Cok Rat saat mendampingi Cagub Rai Mantra dalam lawatan bertemu warga muslim di Jembrana

JEMBRANA– Saat bertetap muka dengan kalangan warga muslim di Jembrana Penglingsir Puri Satria Denpasar AA Ngurah Oka Ratmadi alias Cok Rat, yang juga Dewan Penasehat DPD PDI Perjuangan Provinsi Bali membeberkan alasan kenapa mendukung calon Gubernur Bali Nomor Urut 2, Ida Bagus Rai Dharmawijaya Mantra.

“Saya PDI Perjuangan, saya mendukung Rai Mantra. Kalau ditanya kenapa saya ga memilih calon dari PDI Perjuangan, itu karena saya mencintai partai,” tegas Cok Rat saat mendampingi Rai Mantra berdialog dengan umat muslim di Pondok Pesantren An-Nuur 2 Darushsolichin, Banjar Tengah, Desa Air Kuning, Kecamatan Jembrana, Kabupaten Jembrana, Minggu (22/4/2018).

Mantan Bupati Badung itu juga mengaku sakit hati melihat partai dihujat karena korupsi. Selain karena alasan itu, Cok Rat juga melihat begitu besarnya dukungan rakyat Bali untuk Rai Mantra.

Menurutnya, Gus Rai, sapaan Rai Mantra, tidak urus partai. Tetapi banyak partai yang mengusung. Itu artinya, aspirasi rakyat sangat besar kepada Gus Rai.

“Jadi partai yang mencalonkan, tetapi rakyat yang memilih pemimpinnya,” kata Cok Rat yang anggota DPD RI itu.

Ia pun mengajak seluruh masyarakat Bali, agar berani mengambil keputusan dengan memilih pemimpin yang lahir dari aspirasi rakyat.

Bahkan, Cok Rat bahkan meyakinkan bahwa ada banyak kader PDI Perjuangan di Bali yang mendukung Rai Mantra pada Pilgub Bali 2018, selain dirinya.

“Saya pernah ketua PDI Perjuangan, sekarang saya penasehat. Jadi saya paham siapa saja mereka yang mendukung Rai Mantra, juga seperti apa kekuatan mereka,” tutupnya. (*)

Artikel Lainnya

Terkini