![]() |
Gunung Agung di Kabupaten Karangasem/made rentin |
Denpasar – Meski terlihat landai dan tenang namun status Gunung Agung di Kabupaten Karangasem Bali masih di Level III (SIAGA). Status Siaga atau pada level II itu, dengan radius 4 km sehingga warga dihimbau tidak melakukan aktivitas di sekitarnya.
Hampir 2,5 bulan Gunung Agung dalam kondisi landai bahkan sangat tenang. Kalaksa BPBD Provinsi Bali I Made Rentin mengaku mendapat pertanyaan, apakah akan ada evaluasi terhadap status SIAGA (Level III).
“Perlu diketahui, penetapan status bukan kewenangan kami di BPBD, kami lakukan koordinasi dengan PVMBG – Kementerian ESDM (dengan ahlinya Devy Kamil Syahbana),” ujar Rentin dalam keterangan resminya, Sabtu (31/8/2019).
Sejauh ini, belum direkomendasikan untuk perubahan status karena aktivitas masih cukup tinggi. “Tetap lakukan edukasi kepada masyarakat agar meningkatkan kesiap-siagaan, dan ikuti informasi serta arahan dari petugas,” ucap Rentin mengutip saran PVMBG.
Rentin mengajak masyarakat tak henti berdoa, agar Gunung Agung tetap landai dan tenang.
“Pak Wisnu Widjaya (Deputi Bidang Sistem & Strategi BNPB) pernah berkata, “G.A. sangat bersahabat, selalu menyapa dan memberi tanda-tanda jika akan terjadi erupsi,” kutipnya dalam diskusi di sebuah kesempatan.
Untuk itu, Rentin mengajak masyarakat mengenali risiko dan bahaya, siapkan strategi, dan semua SIAP UNTUK SELAMAT.
“Mari kita jaga alam dan alam akan jaga kita, ini jargon BNPB dan BPBD yang selaras/sejalan dengan kearifan lokal Bali “Tri Hita Karana” menjaga keharmonisan hubungan terutama menjaga kelestarian,” demikian Rentin. (rhm)