NasDem Bali Kirim Obat dan Relawan Bantu Korban Gempa Lombok

16 Agustus 2018, 00:00 WIB

nasdem

DENPASAR – Partai NasDem Bali mengirimkan mobil ambulans rescue dan operasional, lengkap dengan obat-obatan termasuk relawan ke Lombok guna membantu para korban gempa Lombok Nusa Tenggara Barat, Rabu (15/8/2018).

Ketua DPW Partai NasDem Bali Ida Bagus Oka Gunastawa menjelaskan tim yang dikirim bersama sejumlah relawan selanjutnya akan bergabung dengan badan rescue nasional partai NasDem yang sudah lebih dulu berada di Lombok.

Selain obat-obatan dan tim relawan, Partai NasDem Bali juga mengirimkan bantuan sebanyak 1000 lampu senter termasuk baterai yang diperoleh dari PT Nasional Gobel (Panasonic).

lombok

“Kami juga sudah berkordinasi dengan kawan-kawan Partai NasDem NTB untuk bersama-sama melaksanakan kegiatan-kegiatan kemanusiaan disana,” jelasnya di sela pelepasan rombongan tim dan relawan NasDem.

Dijelaskan, pengiriman obat-obatan beserta tim relawan ke Lombok, NTB sendiri berlangsung di Sekretariat DPW Partai NasDem Bali, Jalan Tukad Batanghari, Denpasar Selatan.

“Setelah ini, kedepan kita juga akan kembali mengirimkan relawan secara bergelombang. Harapan kami, meski apa yang kami berikan tidak besar setidaknya dapat membantu meringankan saudara-saudara kita di Lombok,” imbuh Gus Oka, sapaanya. (rhm)

Berita Lainnya

Terkini