Pan Pacific Hotels and Resorts Hadirkan Kemewahan dan Pelayanan Sepenuh Hati

Komitmen terhadap keramahan tulus, terpercaya, dan megah dengan memantapkan posisinya sebagai salah satu pemain utama di dalam panggung kemewahan secara global ditunjukkan Pan Pacific Hotels and Resorts.

23 September 2023, 14:21 WIB

Jakarta Pan Pacific Hotels and Resorts mendefinisikan ambisinya dengan Graceful Luxury, serta komitmen terhadap keramahan tulus, terpercaya dan megah dengan memantapkan posisinya sebagai salah satu pemain utama di dalam panggung kemewahan secara global.
.
Grup Hotel Pan Pacific menginvestasikan jutaan dolar untuk pembukaan properti baru, peningkatan aset, untuk mendorong pertumbuhan Pan Pacific sebagai merek mewah international.

Selain itu menciptakan berbagai pengalaman berkesan bagi para tamu yang menggarisbawahi semangat Pan Pacific untuk menjadi yang terbaik.

Pan Pacific Hotels and Resorts 2
Program baru dari Pan Pacific Hotels and Resorts: Happy Sleepers menawarkan layanan di dalam kamar yang dapat meningkatkan kualitas tidur, seperti pengharum kamar, pengalaman berendam menggunakan aromaterapi, rancangan daftar lagu untuk meditasi, dan makanan serta minuman yang dapat memicu melatonin/dok.panpacifichotelsandresorts

Pan Pacific Hotels and Resorts meningkatkan standar karena kami memasuki era perhotelan baru yang difokuskan pada harapan yang berkembang dari para pelancong modern,” tutur Chief Executive Officer, Pan Pacific Hotels Group, Choe Peng Sum melalui keterangan tertulis.

Disampaikan, properti terbaru tersebut, mencerminkan visi dari Graceful Luxury – pembukaan Pan Pacific Orchard pada bulan Juni, peluncuran kembali Pan Pacific SIngapore pada bulan ini, dan kesuksesan Pan Pacific London yang telah meraih peringkat Forbes Five Star setiap tahun sejak dibuka pada tahun 2021.

“Dengan lebih banyak pembukaan flagship dan pengalaman menginap yang ikonik, kami percaya bahwa merek unggulan kami akan selaras dan mendapatkan kepercayaan dari para tamu di seluruh dunia,” imbuhnya.

Ikonik Terbaru dari Graceful Experience di Seluruh Dunia

Pan Pacific Hotels and Resorts memperkenalkan visi baru tentang graceful luxury melalui peluncuran beberapa pelayanan unggulan yang menjadi ikonik. Pan Pacific Ambassadors, akan menjadi tuan rumah yang menyambut tamu dengan wawasan mendalam tidak hanya mengenai properti namun juga destinasi wisata.

Pelayanan terbaik dan memberikan pengalaman tak terlupakan bakal disuguhkan Pan Pacific Ambassadors.

Melihat pentingnya kualitas tidur yang baik, membuat Pan Pacific Hotels and Resorts juga meluncurkan program Happy Sleepers, yang tersedia bagi para tamu yang menginap di Klub dan Suite, serta VIP termasuk anggota Platinum dan tingkat selanjutnya dari Pan Pacific Discovery.

Pada layanan di dalam kamar Pan Pacific Discovery, diberikan tanpa biaya tambahan meliputi perlengkapan tidur dengan kualitas unggulan, menu bantal, makanan serta minuman yang mendukung kualitas tidur, seperti susu hangat, teh, dan camilan sehat yang membantu mengatur melatonin.

Sementara, menu tidur juga membawa para tamu melalui lima gerakan yoga untuk membantu relaksasi, disertai dengan daftar lagu yang dirancang khusus untuk meditasi, pengharum kamar, dan pengalaman berendam dengan aromaterapi.

Meluncurkan Serangkaian Properti Unggulan Generasi Baru Secara Global

Pan Pacific Hotels and Resorts memperkenalkan perspektif inovatifnya melalui berbagai hotel baru, serviced suites, dan peningkatan di seluruh dunia, salah satu contohnya adalah dengan pembaharuan Pan Pacific Singapore.

Arsitek FDAT telah memperbaharui seluruh 790 kamar, dan menghidupkan kembali konsep makan pada Pacific Emporium, meningkatkan pengalaman mewah di PLUME, serta pengalaman kedatangan secara graceful.

Atrium Lobby akan menyambut tamu dengan tanaman yang rimbun dan pod ikonis yang dirancang oleh CHADA Interior Design. Melalui ekspansi yang luar biasa, Pan Pacific memperluas pengaruhnya dalam skala global dan meluncurkan berbagai properti terbarunya.

Beberapa inklusi terbaru, Pan Pacific Orchard, Singapore yang telah dibuka pada 1 Juni 2023. Bellustar Tokyo, a Pan Pacific Hotel, yang baru saja diluncurkan pada 19 Mei 2023, menampilkan esensi keramahan Jepang dengan menawarkan Penthouse yang dilengkapi oleh ruangan spa pribadi dan jacuzzi yang menawarkan pemandangan Tokyo yang memukau.

Di Eropa, Pan Pacific London telah mengukuhkan reputasinya secara konsisten dan meraih penghargaan Five Star Forbes Travel Guide sejak pembukaannya pada tahun 2021, terkenal dengan perwujudan graceful luxury yang sempurna. Pan Pacific Hotels and Resorts bersiap untuk memperkenalkan konsep kemewahan baru di Indonesia pada tahun 2024 mendatang, menyusun langkah untuk peluncuran Pan Pacific Jakarta yang sangat dinantikan.

Debut ini akan terletak pada Luminary Tower di dalam kompleks terpadu Thamrin Nine yang terkemuka, gedung ini menjulang tinggi dengan ketinggian hingga 304 meter.

Dengan pengalaman puncak kemewahan yang diwujudkan dengan pengembangan ikonik Thamrin Nine, yang sejalan dengan dedikasi Pan Pacific Hotels Group untuk menyediakan lokasi kelas atas dan layanan sempurna, komitmen ini menjamin pengalaman mewah yang tak tertandingi bagi para tamu yang akan datang di Indonesia. ***

Berita Lainnya

Terkini