Denpasar – Setelah didapuk memimpin Ikatan Alumni Universitas Udayana (Ikayana) Ida Bagus Rai Dharmawijaya Mantra menegaskan kesiapannya membawa organisasi yang dipimpinnya mendorong dan berkontribusi terhadap kemajuan almamater dan masyarakat Bali.
Rai Dharmawijaya Mantra menyampaikan itu dalam sambutannya saat Pelantikan Pengurus Pusat Ikayana Periode 2023-2027 dan Musplenus serta Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Wakil Wali kota Denpasar, I Kadek Agus Arya Wibawa di Gedung Pascasarjana Universitas Udayana atau Unud, Sabtu 2 Desember 2023.
Kata Rai Dharmawijaya Mantra, seluruh pengurus beserta anggota Ikayana diharapkan dapat menjalankan tugas dengan baik dan profesional.
KERSOSHIPP XXII BEM Kedokteran Unud Berikan Pelayanan Kesehatan di Desa Taro
Peranan alumni bagi kemajuan almamater Unud, kata mantan Wali Kota Denpasar itu, sangatlah penting. Karena itu, kedepan dan secara berkelanjutan, Ikayana diharapkan mampu mendukung kemajuan pendidikan di Universitas Udayana secara khusus, Bali hingga seluruh Indonesia secara umum.
Hal penting lainnya ditekankan Rai Dharmawijaya Mantra, telah merebranding Ikayana dengan melaksanakan Co Branding bersama berbagai pihak.
Langkah itu dilaksanakan bersama Universitas Udayana selaku almamater, Pemerintah Kota Denpasar, serta BNI Wilayah Bali.
HTTS di Unud, Konsumsi Rokok pada Keluarga Miskin Kalahkan Telur