![]() |
Ketua Tim Pemenangan Koster-Cok Ace Tabanan Komang Gede Sanjaya bersama warga Selemadeg Barat |
TABANAN – warga berbagai wilayah di Kabupaten Tabanan terus menyambut Pemilihan Gubernur Bali mendatang dengan suka cita seperti dilakukan krama Kecamatan Kediri dan Selamadeg Barat lewat dukungan dan deklarasi bagi pasangan calon Wayan Koster dan Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati (Koster-Cok Ace).
Di Kecamatan Selemadeg Barat misalnya, warga antusias hadir dalam simakrama yang dihadiri Ketua Tim Pemenangan Koster-Cok Ace Kabupaten Tabanan, Komang Gede Sanjaya, Tim Pemenangan Koster- Cok Ace Provinsi Ketut Suryadi serta tokoh adat dan masyarakat.
Kegiatan mesimakrama digelar 17 Feberuari 2018 sore, dipusatkan di Desa Gelunggang Desa Mundeh Kangin yang intinya warga menyampaikan dukungan kebulatan tekad bagi Koster-COk Ace. “Kami siap memenangkan Koster-Cok Ace 95 persen,” tegas seorang tokoh masyarakat.
Diantara tokoh-tokoh yang hadir Perbekel Desa Mundeh Kangin : I Wayan Sarba Arta Wijaya, Ketua BPD : I Nyoman Jemawa Ketua LPM : I Made Sutarjana, Bendesa Adat Pekraman Gelunggang : I Wayan Weda Klian Banjar Dinas : I Wayan Aryadana dan Ketua PKK : Ni Wayan Sri Skayanti
Semarak dukungan bagi pasangan nomor urut 1, yang diusung PDI Perjuangan dan didukung Partai Hanura, PAN, PKPI, PKB dan PPP itu, juga datang dari masyarakat Kecamatan Kediri. Deklarasi untuk memenangkan Koster-Cok Ace dipusatkan di Bale Banjar Dlod Puri kediri dihadiri ratusan warga.
Hadir dalam kesempatan itu, tokoh PDI Perjuangan Ketut Suryadi alias Boping yang kini Ketua DPRD Tabanan yang sekaligus Tim Koster-Cok Ace Provinsi Bali. Selain itu ada anggota Fraksi PDIP Perjuangan asal Kediri Made Suarta, Gusti Ngurah Mayun, Bendesa Adat Kediri Ngurah Panji serta tokoh kediri Nyoman Mulyadi.
Dalam kesempatan penting itu juga, Ketut Suryadi menyampaikan visi misi dan program-program yang ditawarkan Koster-Cok Ace untuk menata, membangun Bali ke depan. Bahkan, Koster-Cok Ace sudah siap lahir batin untuk ngayah sekala niskala demi masyarakat Bali, dengan Visi yang diusung yakni “Nangun Sad Kerthi Loka Bali”.
Dalam visi itu terkandung makna untuk menjaga keseimbangan alam Bali beserta isinya, guna mewujudkan kehidupan krama Bali yang sejahtera dan bahagia.
Disampaikan, Koster-Cok Ace tetap bersandarkan kepada ajaran Trisakti Bung Karno untuk berdaulat secara politik, berdikari di bidang ekonomi dan berkepribadian di bidang budaya.
Semua visi besar itu, akan diimplementasikan lewat program Pola Pembangunan Nasional Semesta Berencana (PPNSB) yang terpola, terencana serta terintegrasi di seluruh wilayah Bali. (tim)