Seru dan Asyiknya City Touring Bersama Honda Scoopy di Amazing Race

City Touring digelar Astra Motor Bali dengan mengajak kaum muda pemilik Sepeda Honda Scoopy dan Genio berlangsung seru dan asyik penuh kekeluargaan.

18 September 2022, 00:16 WIB

Denpasar – Mengusung tema “ Honda Amazing Race” Astra Motor Bali mengajak konsumen pengguna Honda Scoopy maupun Honda Genio mengikuti kegiatan dikemas dalam bentuk city touring.

Ajang yang cukup seru dan asyik ini masih dalam memeriahkan HarpelNas 2022.

Para peserta dari kaum muda, range usia maksimal 21 tahun mengikuti city touring dengan rute start dari Astra Motor Cokroaminoto menuju land mark Catur Muka.

Kemudian menuju ke Astra Motor Teuku Umar untuk mengambil video sesuai dengan challenge yang diberikan, lalu ke monument Bajra Sandi untuk peserta mengambil video.

Akhir perjalanan City Touring, rombongan rumah makan di kawasan Sanur.

Sebanyak 20 peserta, suasana antusias dan seru terlihat saat masing-masing peserta berlomba mengambil video versi masing-masing yang kemudian diuplod di akun Instagram peserta.

Suasana seru penuh eakraban peserta terlihat saat makan malam yang diselingi dengan games-games menarik dan menghibur.

Honda Customer Care Manager Astra Motor Bali, Gede Partayasa menjelaskan, ajang ini sebagai bentuk menjalin kedekatan dan memberikan ruang untuk konsumen mengguna sepeda motor Honda Scoopy

Menurutnya, dengan mengikuti city touring dengan gaya yang asyik sembari menikmati land mark kota Denpasar dan dikompetisikan dalam bentuk video reels.

Rangkaian Festival Harpelnas Honda 2022, kami kemas dengan berbagai kegiatan yang melibatkan konsumen, kami berharap ada engagement antara konsumen dengan Honda.

“Kami juga tetap mengedepankan safety riding saat touring dijalan dengan selalu #Cari_Aman,” sambung Gede Partayasa.

Pihaknya berharap kedepannya harapan konsumen dapat kami wujudkan dengan pelayanan terbaik yang diberikan.

Dewi puspita, salah satu peserta mengungkapkan acara ini sangat seru dan asik, kebersamaan dengan semua peserta dapat dirasakan saat berlomba-lomba membuat video.

“Selain itu seluruh panitia juga sangat akrab dan semoga acara yang asik dan seru lainnya bisa diadakan lagi buat konsumen,” ungkap Dewi puspita.

Dalam kontes video yang melibatkan seluruh peserta dengan berbagai gaya asyik bersama Honda, maka terpilih 5 orang pemenang yang berhak mendapatkan hadiah total jutaan rupiah diantaranya :@atu.aji, @dewipuspita,@gegsintadewi,@kenowijaya,@gungbagus. ***

Berita Lainnya

Terkini