Bantuan Telkomsel bagi korban gempabumi di Lombok/fototelkomsel |
Denpasar – Sebagai perusahaan nasional yang terus berkembang Telkomsel tidak hanya berorientasi pengembangan bisnis namun tetap memperhatikan atau peduli dengan kondisi masyarakat tempat di mana menjalankan pelayanan dalam bidang telekomunikasi seperti saat masyarakat di Lombok Nusa Tenggara Barat tertimpa bencana gempabumi.
Menyadari masyarakat yang menjadi korban bencana gempabumi, membutuhkan banyak bantuan untuk evakuasi, kebutuhan logistik hingga kebutuhan berkomunikasi, Telkomsel hadir di tengah para pengungsi di Lombok.
Para petinggi Telkomsel turun langsung ke lokasi bencana sebagai bentuk kepedulian dan dukungan kepada para korban.
Direktur Utama Telkomsel Ririek Adriansyah didampingi Manajemen Telkomsel Area Jawa Bali turun menyerahkan bantuan logistik kepada perwakilan korban bencana gempa di Posko Pengungsian Kabupaten Lombok Utara.
Bantuan diberikan merupakan bagian dari bantuan gelombang keempat yang telah diserahkan Telkomsel (6/9/2018).
Selain itu, Telkomsel juga memberikan bantuan trauma healing yang disalurkan langsung kepada masyarakat Lombok melalui tim TERRA (Telkomsel Emergency Response & Recovery Activity) di beberapa titik posko pengungsian.
Dalam lawatan di LOmnok, Ririek Adriansyah juga memantau langsung penguatan layanan jaringan Telkomsel di sejumlah titik lokasi bencana gempa di wilayah Lombok Utara.
Diketahui, sejak bulan Agustus 2018, Telkomsel telah memberikan telpon dan SMS gratis seharian ke semua operator bagi pelanggaran Telkomsel di wilayah Lombok. Hal itu dimaksudkan, guna mempermudah dan memberikan kenyamanan bagi masyarakat yang terdampak oleh bencana gempa.
Donasi diberikan di lokasi pengungsian itu, menurut Ririek sebagai bentuk kepedulian karyawan Telkomsel, sebagai rasa prihatin dan berempati atas apa yang dialami korban.
“Kami berharap kondisi di Lombok akan segera pulih seperti sedia kala. Rasa kebersamaan kami dengan para korban bencana, kami wujudkan dengan memberikan bantuan sesuai kebutuhan para korban,” ucap Ririek.
Saat itu, kebutuhan utama pengungsi terkait masalah penyediaan air bersih. Telkomsel menyerahkan puluhan paket bantuan yang terdiri dari : 1 set tenda berikut alasnya, selimut, lampu, berbagai kebutuhan harian lainnya serta 88 toren (tandon air) langsung ke lokasi pengungsian.
Bantuan yang diberikan Telkomsel juga mendapat dukungan dari para relawan dan LSM lainnya dalam pembuatan sumber Air bor di lokasi pengungsian.
Tak kalah pentingnya, Telkomsel memberikan trauma healing disalurkan langsung kepada masyarakat Lombok melalui tim TERRA (Telkomsel Emergency Response & Recovery Activity) di beberapa titik posko pengungsian.
Bantuan gelombang keempat Telkomsel itu diberikan kepada para korban gempa Lombok sejak hari pertama gempa. Sebelumnya Telkomsel juga memberikan bantuan berupa perbaikan sarana ibadah ke beberapa tempat ibadah di Lombok.
Bantaun CSR Telkomsel bagi korban bencana gempabumi di Lombok, NTB/foto:telkomsel |
Ririek menambahkan, sejak Agustus-September 2018, Telkomsel memberikan telpon dan SMS gratis seharian ke semua operator untuk para pelanggaran Telkomsel di Lombok. “Kami berharap bantuan yang diberikan Telkomsel bermanfaat untuk korban gempa Lombok.
Atas perhatian Telkomsel, Kepala Dusun Lekok Timur, Kecamatan Gangga, Nasrudin menyampaikan apresiasi yang tinggi dan tentunya sangat bermanfaat bagi masyarakat.
“Terimakasih yang tulus dari warga kami, dan doa kami selalu, semoga Telkomsel akan semakin sukses dan menjadi sumber kebaikan bagi seluruh karyawannya dan semua pihak terkait,” ucapnya.
Senada dengan itu, Takmir Masjid Nurul Karang Jangkong Iman H. Najamuddin mengatakan pihaknya berterimakasih dan memanjatkan doa, agar Telkomsel tidak hanya diterima di hati masyarakat Lombok, namun juga menuai berkah atas segala kebaikan selama ini.
Telkomsel memberikan paket gratis telepon dan SMS ke semua operator selama 24 jam bagi seluruh pelanggan di Lombok. Kemudian, memfasitasi para pelanggannya untuk berdonasi bagi korban gempa Lombok melalui kerjasama dengan Yayasan Rumah Zakat Indonesia membuka layanan donasi melalui UMB *800*01#, dan aplikasi TCASH Wallet.
Selain itu, Telkomsel berupaya mengoptimalkan layanan komunikasi dengan mendatangkan mobile genset serta memastikan pasokan BBM untuk kontinuitas pengoperasian jaringan serta menyerahkan bantuan sosial kemanusiaan berupa kebutuhan logistik, fasilitas komunikasi gratis berupa ponsel dan kartu perdana bagi para relawan dan korban bencana.
Dengan berbagai upaya pemulihan jaringan paska gempa di wilayah Lombok, Nusa Tenggara Barat, Telkomsel memberikan paket gratis telepon dan SMS ke semua operator selama 24 jam, bagi seluruh pelanggan di Lombok. Selain itu Telkomsel juga memfasilitasi para pelanggannya untuk berdonasi bagi korban gempa Lombok melalui UMB *800*01#, dan aplikasi TCASH Wallet.
Paket gratis telepon dan SMS dapat diaktifkan dengan menu UMB *888*20# atau melalui SMS dengan mengetik LOMBOK dan dikirim ke 8999. Pelanggan akan mendapatkan 50 menit dan 200 SMS gratis ke seluruh operator yang berlaku selama seminggu.
Meskipun sempat terganggu putusnya pasokan listrik dari PLN di wilayah Lombok Timur dan Kabupaten Lombok Utara. Telkomsel berupaya agar jaringan telekomunikasi bisa beroperasi dengan normal. juga melakukan optimalisasi sistem sesuai dengan jenis gangguan dan tahapan penanganan sesuai dengan prosedur penanggulangan jaringan selama bencana.
Sejak kejadian gempa pertama (29/7/2018), Telkomsel melakukan berbagai tindakan percepatan pemulihan jaringan dan menyiapkan backup power untuk operasional BTS di beberapa wilayah yang terdampak gempa, antara lain dengan meningkatkan kapasitas jaringan di area posko maupun pengungsian dan memasang Mobile BTS (COMBAT).”
GM ICT Operation Telkomsel Regional Bali Nusra, Hendry Ganda Purba memastikan layanan komunikasi beroperasi dengan normal, beberapa petugas Telkomsel melakukan test sinyal di lokasi-lokasi posko bencana dan titik pengungsian, terutama di wilayah Lombok Timur dan Lombok Utara.
Jumlah BTS Telkomsel yang mengcover wilayah NTB hingga saat ini yaitu lebih dari 750 BTS 3G dan lebih dari 450 BTS 4G.
“Kami berharap bantuan logistik dan fasilitas komunikasi gratis dapat membantu masyarakat serta pihak-pihak yang tengah melakukan penanganan pasca gempa untuk menyampaikan kabar kepada keluarga maupun koordinasi di lapangan seputar situasi terkini,” harap Hendry.
Secara terpisah, Direktur Network Telkomsel Bob Apriawan mengatakan, pascagempa Lombok. layanan komunikasi sempat terganggu karena kehilangan pasokan listrik.
“Kurang dari 24 jam, tim kami bergerak cepat untuk memulihkan jaringan dengan memobilisasi genset untuk catuan daya serta memasang mobile BTS,” tuturnya.
Pihaknya menyadari, kelancaran layanan komunikasi menjadi sangat penting terlebih dalam kondisi bencana seperti di Lombok. Masyarakat perlu berkomunikasi mengabarkan keadaan keluarga, koordinasi antar relawan, tim penolong, maupun update kondisi terkini wilayah bencana bagi pihak-pihak berkepentingan.
Pihaknya terus berupaya mengoptimalkan layanan komunikasi, dengan mendatangkan mobile genset serta memastikan pasokan BBM untuk kontinuitas pengoperasian jaringan.
Guna memfasilitasi pelanggan yang ingin membantu korban gempa Lombok, Telkomsel bekerja sama dengan Yayasan Rumah Zakat Indonesia membuka layanan donasi melalui UMB *800*01# dan aplikasi TCASH Wallet.
“Jajaran manajemen dan seluruh karyawan Telkomsel menyampaikan rasa prihatin dan berempati atas apa yang dialami para korban musibah gempa di Lombok,” imbuh Bob. (rhm)