Rembang – Bupati Rembang yang baru dilantik, Harno, langsung tancap gas dengan menegaskan komitmennya untuk merealisasikan visi dan misinya.
Bupati dan Wakil Bupati Rembang terpilih dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Harno dan Mochamad Hanies Cholil Barro’, resmi dilantik di Istana Negara, Jakarta, Kamis (20/2), pukul 09.00 WIB.
Dua sektor utama yang menjadi prioritasnya adalah peningkatan layanan kesehatan dan perbaikan infrastruktur.
Menurutnya, kedua sektor ini memiliki dampak signifikan terhadap kesejahteraan masyarakat, dan merupakan kunci untuk mewujudkan visinya “Mewujudkan Rembang Sejahtera”.
Menjelang puasa dan Hari Raya, Harno berjanji akan mengupayakan pemeliharaan jalan terlebih dahulu.
Harno memahami betul bahwa peningkatan layanan kesehatan dan infrastruktur adalah fondasi penting bagi kemajuan daerah. Ia meyakini kedua sektor ini akan memberikan dampak bagi pertumbuhan ekonomi.
“Karena itu adalah yang utama,” tegasnya dikutip dari laman rembangkab.go.id
Untuk memperkuat kapasitas kepemimpinan dan meningkatkan efektivitas pemerintahan, para kepala daerah akan mengikuti pembekalan khusus di Akademi Militer Magelang pada 21-28 Februari 2025.
Sebelum pelantikan, Harno dan Hanies tiba di kawasan Monumen Nasional (Monas) sekitar pukul 06.30 WIB. Mereka bergabung dengan kepala daerah lainnya yang akan dilantik dan menunggu di tenda yang disediakan panitia.
Para kepala daerah kemudian dibagi menjadi 30 pleton dan memasuki Istana Negara secara bergiliran, sesuai dengan gladi bersih yang dilakukan sebelumnya. Mereka berjalan beriringan menuju Istana Negara diiringi marching band dari Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN). ***