Yonathan Andre Baskoro Raih Penghargaan sebagai Alumni Taylor’s University yang Berpengaruh

Penghargaan sebagai Distinguished Alumni kepada Yonathan Andre Baskoro yakni Alumni yang sangat berpengaruh secara nasional maupun internasional, amat dihormati, sangat terpandang dan amat terpelajar.

23 September 2024, 09:10 WIB

Denpasar – Taylor’s University menganugerahi penghargaan kepada Presiden Alumni Chapter Indonesia Taylor’s University Dr. Yonathan Andre Baskoro SH., LL.M., M.AP sebagai alumni yang berpengaruh di panggung nasional hingga internasional.

Penghargaan bergengsi diberikan kepada Yonathan Andre Baskoro di Grand Ballroom Hotel Pullman Jakarta 21 September 2024

Penghargaan sebagai Distinguished Alumni yakni Alumni yang sangat berpengaruh secara nasional maupun internasional, amat dihormati, sangat terpandang dan amat terpelajar.

Penghargaan ini diberikan kepada Yonathan setelah setelah melewati banyak tahapan dan penilaian yang ketat terhadap banyaknya nominasi.

Berikut beberapa pencapaian Dr. Yonathan yang juga mantan Wakil Ketua BEM Fakultas Hukum Universitas Trisakti ini:

Pertama sempat menjadi Presiden Mahasiswa Post Graduate Student Council Taylor’s University 2017/2018

Kedua, berhasil membongkar kasus pembunuhan Alm. Brigadir Joshua pada tahun 2022 lalu

Ketiga berhasil membuat program pengembangan sumber daya manusia secara gratis bagi masyarakat, seperti kursus bahasa inggris, kursus bahasa jepang, kursus mengemudi, kursus gitar, bimbingan skripsi dan thesis gratis, peminjaman mobil pengantin dan masih banyak hal lainnya

Keempat pria yang akrab disapa Andre ini juga telah berhasil terpilih sebagai Anggota DPR di Kota Denpasar Periode 2024-2029

Kelima, tidak sampai disitu, penulisan Disertasinya tentang Financial Technology yang sempat disorot oleh dunia juga merupakan output yang sangat penting bagi Indonesia dan Negara-Negara lain untuk melakukan pembenahan sistem transformasi pembayaran digital yang terfokus pada sisi hukumnya

Keenam, ⁠Bahkan Yonathan belakangan ini diketahui berhasil menarik minat Tiongkok untuk bekerjasama dengan Indonesia dalam dunia pendidikan.

Pihaknya mengajak semua yang hadir mengungkapkan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Taylor’s University karena telah menjadi landasan kesuksesan pendidikan dan profesional.

“Tagline Taylor, “Bangkit bersama yang terbaik,” bukan sekadar slogan; ini adalah bukti semangat keunggulan dan ambisi yang ditanamkan universitas ini pada setiap mahasiswanya,” katanya menegaskan.

Dirinya dan semua alumnu adalah bukti nyata dari semangat itu, karena telah bangkit menjadi pemimpin, inovator, dan pembawa perubahan di bidang masing-masing.

“Sebagai Pemimpin Cabang Alumni Indonesia, saya sangat bangga melihat pencapaian luar biasa dari komunitas alumni kami di sini,” tandas salah satu anggota DPRD Kota Denpasar termuda ini.

Prestasi dalam bisnis, akademis, perawatan kesehatan, teknologi, perhotelan, dan banyak sektor lainnya merupakan cerminan sejati dari kualitas pendidikan dan nilai-nilai yang ditanamkan kepada kami oleh Taylor’s University.

“Masing-masing dari Anda adalah mercusuar kesuksesan dan duta warisan Taylor,” tegas Yonathan Andre Baskoro. ***

Artikel Lainnya

Terkini