Zainudin Amali Mundur, Presiden Pilih Dito Ariotedjo sebagai Menpora

Ario Bimo Nandito Ariotedjo atau Dito Ariotedjo dipilih Presiden Jokowi sebagai Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Kabinet Indonesia Maju dalam sisa masa jabatan periode tahun 2019-2024.

4 April 2023, 09:30 WIB

Diketahui, Zainudin Amali memilih fokus untuk mengurus sepak bola nasional usai terpilih sebagai wakil ketua umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) beberapa waktu lalu.

Pemberian ucapan selamat dilakukan Presiden Joko Widodo kemudian diikuti para tamu undangan terbatas.

Turut hadir dalam acara pelantikan tersebut yaitu Ketua Mahkamah Agung Muhammad Syarifuddin, Ketua Mahkamah Konstitusi Anwar Usman, dan Wakil Ketua Komisi Yudisial M. Taufiq HZ.

Fasilitas Kawasan Suci Pura Agung Besakih Diresmikan, Gubernur Koster: Berkat Dukungan Presiden Jokowi

Hadir juga Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Panglima TNI Laksamana Yudo Margono, dan Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo.***

Artikel Lainnya

Terkini