Angkat Kebudayaan Lokal, Bintang Liga Dangdut Indonesia Gebrak Bali

27 Oktober 2017, 16:38 WIB
indosiar
PSRD Division Head Ekin Gabriel

DENPASAR – Ajang pencarian bibit berbakat di bidang tarik suara dangdut yang digelar Indosiar bertajuk “Liga Dangdut Indonesia (LIDA)” akan berlangsung serentak di tiga provinsi Bali Kalimantan Utara dan Sulawesi Utara.

Untuk pekan kelima audisi di Bali dipusatkan di Makosat Brimob Polda Denpasar pada, Minggu (29/10/2017). Sedangkan Kalimantan Utara bertempat di Royal Tarakan Hotel dan Sulawesi Utara berlangsung di Aula Mapalus Kantor Gubernur Sulawesi Utara

Diketahui, musik dangdut yang menjadi khasanah musik Indonesia, semakin diminati banyak kalangan.

Sebagai stasiun televisi yang berkomitmen terhadap perkembangan musik dangdut di tanah air, Indosiar selama beberapa tahun terakhir telah menggelar beberapa ajang pencarian bakat hingga ajang penghargaan yang didedikasikan kepada insan dangdut.

Menjelang usianya yang ke-23, Indosiar kembali melakukan gebrakan terbarunya dengan menggelar “Liga Dangdut Indonesia”. Ajang pencarian bakat penyanyi dangdut terbesar dan terbaru persembahan Indosiar ini akan menjaring bakat-bakat penyanyi dangdut terbaik di 34 provinsi Indonesia.

Indosiar akan hadir di tengah-tengah penikmat musik dangdut dari provinsi paling barat sampai paling timur Indonesia dengan menyelenggarakan audisi “Liga Dangdut Indonesia”.

Ajang pencarian bakat terbaru persembahan Indosiar ini nantinya tidak hanya bertujuan memunculkan bintang-bintang dangdut berbakat dari masing-masing provinsi, melainkan juga mengangkat potensi dan kebudayaan lokal dari masing-masing daerah.

“Indosiar berharap program Liga Dangdut Indonesia ini dapat menjadi program inspiratif yang tidak hanya menghibur tetapi juga dapat menyatukan 34 Provinsi melalui seni,” ungkap PSRD Divison Head Ekin Gabriel dalam siaran persnya diterima Kabarnusa.com, Jumat (27/10/2017).

Calon peserta dapat mendaftarkan diri melalui Official Whatsapp LIDA 0812-979-185-45 atau melalui HYPERLINK “http://www.vidio.com” www.vidio.com.

Untuk formulir Liga Dangdut Indonesia (LIDA) dapat diunduh di ww.indosiar.com. Kompetisi ini ditujukan bagi pria atau wanita berusia minimal 15 tahun dan maksimal 25 tahun yang memiliki bakat menyanyi lagu dangdut.

Setiap provinsi akan dipilih lima peserta terbaik yang akan melanjutkan kompetisi di Jakarta dan tampil on air dalam program Konser Nominasi untuk mencari Juara Provinsi melalui polling SMS.

Satu peserta terbaik tiap provinsi berhak melaju ke putaran final dan bertemu dengan seluruh juara provinsi lainnya. Pertama kalinya talenta-talenta dangdut terbaik dari 34 provinsi Indonesia akan berkompetisi dalam satu panggung dengan membawa berbagai kekayaan budaya di tiap daerah.

Audisi Liga Dangdut Indonesia sebelumnya telah berlangsung di Gorontalo, Bengkulu, Maluku, Jambi, Kalimantan Selatan, Sumatera Barat, Bangka Belitung, Kalimantan Tengah, Riau, Kepulauan Riau, dan Kalimantan Barat. Audisi masih akan terus berlanjut menyambangi 20 provinsi lainnya.

Setelah Kalimantan Utara, Sulawesi Utara, dan Bali, Indosiar akan kembali menggelar audisi serentak di tiga provinsi berikutnya yakni Sulawesi Tengah, Sulawesi Selatan, dan Kalimantan Timur pada hari Minggu, 5 November 2017. (des)

Berita Lainnya

Terkini