Dijaga Polisi, KPU Tabanan Mulai Lipat Suara Pemilu

25 Februari 2014, 07:22 WIB
lipat+surat+suara
Ilustrasi (Foto:Google)

Kabarnusa.com, Tabanan – KPU Tabanan mengerahkan 100 tenaga harian untuk membantu melipat surat suara pemilihan legislatif 8 April mendatang.
 

Dalam pelipatan surat suara sejak Senin 24 Februari itu mendapat pengawasan ketat Polres Tabanan.

“Kami targetkan, 10 hari ini selesai dengan melibatkan tenaga 100 orang,” jelas Anggota KPU Tabanan divisi logistik I Ketut Narta Senin 24 Februari 2014.

Untuk hari pertama, dlibatkan 42 tenaga harian dari masyarakat umum.

Pihaknya memfokuskan pelipatan kertas suara anggota DPR RI, dilanjutkan surat suara anggota DPD RI dan anggota DPRD Provinsi.

 “Terakhir akan kita lipat adalah surat suara DPRD Kabupaten yang dimulai dari dapil 1, 2, 3 dan terakhir dapil 4,” imbuhnya.

Adapun, jumlah kertas suara dibutuhkan untuk pileg sebanyak 1.457.471 lembar.

Rinciannya, surat suara DPR RI 363.367 lembar, DPD 363.367 lembar, DPR Provinsi 363.367 lembar, surat suara DPR Kabupaten Dapil 1 jumlahnya  89.235 lembar ditambah surat suara pemilu ulang 1.000.

Selain itu untuk Dapil 2 jumlahnya 90.567 ditambah surat suara pemilu ulang 1000, Dapil 3 jumlahnya 86.174 ditambah surat suara pemilu ulang 1000, Dapil 4 sebanyak 97.394 ditambah jumlah surat suara pemilu ulang 1000.

Mengantisipasi hal-hal tidak diinginkan saat pelipatan surat suara, aparat kepolisian turut memantau.

Kapolsek Kota Tabanan Kompol I Komang  Kardika memantau pelipatan surat suara pada hari pertama.

Polisi memeriksa petugas pelipat yang disewa KPU saat pulang.

“Semua barang bawaan termasuk tas dan yang lainnya saat jam pulang kita periksa, hal ini kami lakukan untuk menghidari hal yang tidak dinginkan salah satunya menghidari kehilangan surat suara,” jelas Kardika. (gus)

Artikel Lainnya

Terkini