Hari Pelanggan Nasional, Bandara Ngurah Rai Bagikan 1000 Mawar dan PIN

5 September 2017, 22:15 WIB
Aksi simpatik petugas Bandara Ngurah Rai di Hari Pelanggan Nasional

MANGUPURA – Manajemen Bandar Udara I Gusti Ngurah Rai Bali memberikan apresiasi kepada para pengguna jasa bandara dan juga mitra kerja yang bekerja sama dengan PT. Angkasa Pura I Cabang Bandar Udara I Gusti Ngurah Rai dengan membagikan 1000 tangkai bunga mawar dan juga 1000 pin.

Aksi simpatik kepada pengguna jasa bandara dalam memperingati Hari Pelanggan Nasional yang jatuh pada tanggal 4 September 2017. Hal itu dilakukan guna lebih mendekatkan diri dengan para pelanggan.

Seluruh manajemen Bandar Udara I Gusti Ngurah Rai Bali didampingi para staff, Duta Bandara, Guest Relation Officer dan Landside Service Tim yang memakai baju adat Bali berpartisipasi langsung memberikan mawar dan pin.

General Manager Bandar Udara I Gusti Ngurah Rai Yanus Suprayogi mengungkapkan, hari ini secara khusus menyapa para pelanggan.

“Tidak hanya kepada penumpang tetapi juga kepada para tenant yang sudah bekerja sama dengan sangat baik dalam memberikan layanan,” ujar Yanus, Selasa (5/9/2017).

Salah seorang calon penumpang asal Singapura Valerie mengaku senang saat diberikan bunga dan pin. “Saya sudah beberapa kali datang ke Bali, saya menilai banyak perubahan yang positif di bandara ini dibandingkan tiga tahun lalu,” akunya,

Selain memberikan bunga mawar dan pin, 5 perwakilan dari mitra usaha di terminal internasional maupun domestik juga menerima apresiasi berupa pelakat ucapan terima kasih.

Hal sama dirasakan Bromo, salah satu karyawan Hard Rock Cafe, mengaku senang merayakan hari customer. “Untuk Hard Rock Cafe, kami seratus persen mengutamakan customer di segala tempat. Tentu kita harus memberikan yang terbaik bagi customer,” ujar dia.

Ia berharap untuk kedepannya pelayanan di Bandara I Gusti Ngurah Rai bida semakin ditingkatkan agar mendapatkan mendapatkan feedback yang semakin baik dari penumpang. (gek)

Berita Lainnya

Terkini