Sasar Anak, Denpasar Gencarkan Gerakan Gemar Makan Ikan

26 Oktober 2018, 08:10 WIB

ikan

DENPASAR – Dinas Perikanan dan Ketahanan Pangan menggelar kegiatan Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (Gemarikan) melalui Pemberian Makanan Tambahan bagi Anak Sekolah (PMTAS) di wantilan Sewaka Prema Desa Pakraman Renon.

Kegiatan lomba olahan ikan ini hadiri Sekda, AAN Rai Iswara, Ketua Dharma Wanita Perstuan (DWP) Kota Denpasar, Ny. I.A Kerti Iswara, serta instansi terkait lainnya Kamis 25 Oktober 2018.

Ketua Forikan Kota Denpasar, IA Selly Dharmawijaya Mantra dalam sambutannya yang dibacakan oleh Ketua DWP Kota Denpasar, Ny. I.A Kerti Iswara mengatakan, Gemarikan mempunyai peran yang sangat penting dan strategis dalam upaya meningkatkan kecerdasan masyarakat, utamanya anak-anak.

Hal ini lanataran ikan mengandung zat-zat seperti protein, mineral, asam amino dan omega 3 yang sangat berguna bagi perkembangan otak serta kesehatan tubuh. Melalui Gemarikan diharapkan dapat mendorong terwujudnya keanekaragaman pangan yang berbahan baku dari ikan sehingga berdampak pada kekuatan dan kecerdasan bangsa.

Selain itu upaya yang paling efektif adalah dengan memberikan pemahaman secara dini kepada anak-anak bahwa betapa pentingnya mengkonsumsi ikan sebagai sumber protein hewani yang sangat baik untuk pertumbuhan sel-sel tubuh utamanya pertumbuhan sel-sel otak.

“Khusus kepada anak-anak sekolah saya anjurkan agar lebih banyak mengkonsumsi ikan agar menjadi semakin pintar dan kuat sehingga dapat berprestasi dalam mengejar pendidikan,” tutupnya. (des)

Artikel Lainnya

Terkini