50 Tahun God Bless, Obati Kerinduan Penggemar Siapkan Album Anthologi dan Konser Tunggal

Perayaan menandai 50 tahun hadir di panggung musik Tanah Air God Bless menyiapkan anthologi karyanya dan konser tunggal.

22 Juli 2023, 10:07 WIB

Badung – Grup band rock legendaris Indonesia, God Bless mempersembahkan perayaan menandai 50 tahun hadir di panggung musik Tanah Air dengan menyiapkan album Anthology 50th Years Anniversary dan konser tunggal untuk mengobati kerinduangan penggemarnya.

Sebenarnya, album Anthology 50th Years Anniversary, sendiri sudah launching pada 15 Juni lalu di Bentara Budaya Jakarta. Sedangkan konser tunggal bakal digelar 10 November mendatang di Istora Senayan Jakarta.

Yang menarik, dalam salah satu lagu dalam album Anthology 50th Years Anniversary, berjudul Musisi, video klipnya dibuat di Bali yang disutradarai muda berdarah dingin Erick Est.

Sebanyak 12 lagu dan instrumental God Bless di album tersebut diaransemen ulang dengan iringan grup orkestra klasik asal Ceko, Czech Symphony Orchestra (CSO). Tohpati terpilih penata musiknya dan Hendra lie sebagai produser eksekutif.

“Syuting di Water Blow dan pantai Pandawa”, kata Erick Prest, bersama God Bless dan tim, saat konferensi pers di Kekeb Resaturant, ITC Nusa Dua, Badung Jumat 21 juli 2023.

Punggawa God Bless yang vokalis gaek God Bless Achmad Albar mengaku bersama untuk konser pada 10 November nanti pihaknya melakukan persiapan vokal saat latihan.

Ditanya soal lagu-lagu yang bakal dinyanyikan, suami Cut Keke ini menyatakan, tidak hanya melantunkan lagu-lagu hits saja, namun lagu lainnya untuk menghibur kerinduan penggemar.

Pada kesempatan itu, Achmad Albar berbagi resep untuk menjaga kesehatan maupun menjaga kesolidan grup musik hingga bisa bertahan hingga puluhan tahun.

Menyadari usinya tak lagi muda, Achmad Albar mengaku sudah tidak begadang layaknya muda dulu. Dia rutin menjalani olahraga ringan di rumah dan sesekali joging.

Artis berusia 70 tahun lebih itu juga berbagi resep hingga grup bandnya langgeng, tak lain diantara personel lainnya saling menjaga toleransi dan menjaga perasaan satu sama lainnya.

Soal pengalaman video klip di Bali selama selama dua hari, Achmad Albar baginya Bali, excited sekali.

“Bali memang luar biasa,” seru Ahmad Albar.

Usai konferensi pers, dilanjutkan prosesi pemotongan tumpeng ungkapan syukur selesainya proses pembuatan video klip. Prosesi dihadiri sejumlah tokoh di Bali seperti mantan Menteri Koperasi dan UKM AA Ngurah Puspayoga dan lawyer Nyoman Sudiantara alias Ponglik.

Dikenal sebagai pengusung cadas dan rock prgresif, God Bless menjadi ikon musik rock di Indonesia mantan suami Rini S Bono itu, membuktikan eksistensi karyanya di belantika musik Indonesia.

Tak heran jika Direktorat Jenderal Kebudayaan melirik aset bangsa ini dan merencanakan menggelar Pameran Koleksi Masterpiece God Bless, di salah satu bangunan Cagar Budaya Nasional. ***

Artikel Lainnya

Terkini