Basarnas Bali Gelar “Satu Padu Bangun Budaya Anti Korupsi”

Momen tersebut sekaligus dimanfaatkan untuk mempublikasikan aplikasi pelaporan SAR yang tahun ini diluncurkan oleh Basarnas Bali bernama SEMETON (Sistem Cepat Respon).

3 Desember 2021, 10:10 WIB

BadungBasarnas Bali menggelar kegiatan “Satu Padu Bangun Budaya Anti Korupsi” dalam rangka memeriahkan hari Korupsi Sedunia (HAKORDIA), Kamis (2/12/2021).

Dalam hal itu basarnas turun ke jalan membagikan bunga kepada pengendara bermotor di beberapa lokasi strategis, dengan memberikan setangkai bunga mawar yang telah digantungkan kertas berisi pesan tentang pemberantasan korupsi.

Momen tersebut sekaligus dimanfaatkan untuk mempublikasikan aplikasi pelaporan SAR yang tahun ini diluncurkan oleh Basarnas Bali bernama SEMETON (Sistem Cepat Respon).

Hari Anti Korupsi, Kementerian PANRB Serahkan 205 Penghargaan Unit Kerja

Aplikasi tersebut dapat diinstal di Play Store, sehingga nantinya dapat mempercepat pelaporan dari masyarakat dan meningkatkan respon time personil Basarnas Bali.

Sebagai perpanjangan tangan pemerintah di bidang pencarian dan pertolongan, Basarnas Bali juga merasa perlu untuk menyuarakan pentingnya kedisiplinan dalam bekerja, termasuk dalam berkomitmen bersama-sama menciptakan budaya kerja yang bebas dari korupsi.

“Ada momentum penting yang harus kita peringati yaitu Hari Anti Korupsi Sedunia dimana salah satu tujuannya adalah mengingatkan kita semua bahwa dalam bermasyarakat, bernegara, termasuk kami ini ASN tetap selalu mengutamakan pelayanan yang bersih, berintegritas, melayani, bertanggung jawab,” ucap Gede Darmada selaku Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Denpasar (Basarnas Bali) dilansir dari siaran pers.

Konjen Australia Apresiasi Kemampuan Personel hingga Prasarana Basarnas Bali

Berita Lainnya

Terkini