Dewan Pertanyakan Tidak Efektifnya Bantuan Kapal Tangkap Ikan

21 April 2015, 20:10 WIB
perahu%2Bpurse%2Bseinse
ilustrasi

Kabarnusa.com – Mengetahui bantuan pemerintah pusat berupa kapal tangkap ikan Inkomina untuk sejumlah kelompok nelayan belum bisa berfungsi efektif, Ketua Komisi B DPRD Jembrana, I Nyoman Sutengsu Kusumayasa angkat bicara.

Sutengsu menilai, perlu adanya evaluasi dan koordinasi terkait bantuan, apalagi dari bantuan diluar APBD Jembrana. 

Menurutnya, semestinya harus dicermati, apakah bantuan tersebut tepat sasaran sesuai karakter penerima. Termasuk apakah diterima oleh penerima dengan baik dan efektif.

“Jangan seakan-akan pemkab bertanggungjawab. Kami mendorong bantuan apalagi untuk kesejahteraan rakyat, tetapi juga harus dikoordinasikan,” ujar dewan asal Pekutatan ini Selasa (21/4/2015)..

Terkait persoalan kendala SDM, semestinya harus dirancang matang kelompok yang menerima tersebut. Pahami karakter nelayan setempat, sehingga bantuan itu dipergunakan dengan baik.

Sangat disayangkan apabila bantuan untuk kelompok justru dikelola oleh pihak lain. Berkaca pada Kapal Jimbarsegara yang dibiayai Pemkab Jembrana dulu, kendala yang terjadi hampir sama.

Bahkan, kapal-kapal itu kini mangkrak dan dikelola disewakan tidak sesuai dengan fungsi awalnya.

Baik itu SDM dan karakter para nelayan yang enggan berhari-hari melaut. Tetapi karakter itu bisa bertahap diubah dengan memperbaiki SDM nelayan.

Di Jembrana sudah memiliki fasilitas untuk itu seperti SMK 2 Negara yang memiliki program studi kemaritiman.

”Siapkan tenaganya dulu, terbentuk kelompok yang handal sesuai dengan bantuan itu,” pungkas Sutengsu.(dar)

Artikel Lainnya

Terkini