Rampok Nasabah BCA, Soniman Ditembak Polisi

5 Juni 2015, 20:18 WIB

Kabarnusa.com – Aksi
perampokan terhadap salah seorang nasabah Bank BCA terjadi di Kabupaten,
Jembrana, Bali dan sempat menggegerkan warga. .

Peristiwa
perampokan dialami I Nengah Sendra (61), warga Desa Tegal
Badeng Timur, Kecamatan Negara, Kabupaten Jembrana, Bali.

Kejadian bermula saat korban mengambil uang tunai di BCA cabang Negara, Jembrana sejumlah Rp 50 juta pukul 11.00 wita.

Uang
tersebut dibungkus dengan kresek hitam dan dimasukan ke dalam jok motor
Vario hitam DK 4269 ZK miliknya. Rencananya uang tersebut akan
digunakan untuk membayar tanah kaplingan yang dibelinya.

Sebelum
pulang, korban mampir di rumah makan Beten Poh di jalan, tepatnya
sebelah barat terminal Kargo, jalan Sudirman, Jembrana untuk makan.

 Sementara sepeda motor korban diparkir di pinggir jalan depan rumah
makan tersebut.

Saat itulah datang dua pelaku dengan mengendarai
sepeda motor Honda Scupy dan satu pelaku mencongkel sadel motor korban.

“Sementara satu pelaku lagi berpura-pura menelpon,” terang Kasat Reskrim
Polres Jembrana AKP Gusti Made Sudarma Putra, Jumat (5/6/2014) sore.

Aksi pelaku baru dilihat pemilik warung dan korban setelah berhasil mengambil uang korban dari dalam jok motor korban.

Mengetahui hal tersebut, pemilik warung makan korban langsung berteriak maling sehingga melarikan diri.

Mengetahui
pelaku kabur dengan sepeda motornya, korban dengan dibantu warga
langsung mengejar pelaku. Apes salah satu pelaku bernama Soniman yang mengambil uang
korban terjatuh dari motor dan berhasil ditangkap warga.

”Setelah
berhasil dikepung warga sempat terjadi tarik-meraik kresek hitam yang
berisi uang antara pelaku dan warga. Beruntung uang korban bisa direbut
dari tangan pelaku,” ujar Sudarma Putra.

Pelaku yang diamankan
warga kemudian diserahkan ke Polres Jembrana. Sementara pelaku lainnya
berhasil kabur dengan sepeda motor dan masih dikerjar jajaran Reskrim
Polres Jembrana.

Sementara itu saat dibawa ke lokasi kejadian
guna olah TKP, pelaku mencoba melarikan diri dari pengawalan petugas.
Alhasil, petugas terpaksa melumpuhkan pelaku dengan menembak
kakinya.(dar)

Berita Lainnya

Terkini